Bineka.co.id, Gowa – Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin (Unhas) menyelenggarakan forum interaktif yang mempertemukan mahasiswa asing dengan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Makassar. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Lantai 3 Gedung Center of Technology (CoT), Kampus Gowa, Rabu (23/7), sebagai bagian dari upaya pendampingan bagi mahasiswa internasional yang menempuh studi di Indonesia.

Forum ini menghadirkan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Makassar, Abdi Widodo, yang memberikan pemaparan komprehensif terkait regulasi keimigrasian, jenis-jenis izin tinggal, hingga kewajiban administratif yang harus dipatuhi mahasiswa asing selama menempuh pendidikan di Indonesia.

Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Teknik, Dr. Ir. Amil Ahmad Ilham, ST, MIT., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen institusi dalam menciptakan lingkungan akademik yang inklusif dan responsif terhadap kebutuhan mahasiswa internasional.

“Kegiatan ini tidak hanya menjadi ruang interaksi antara mahasiswa asing dengan sivitas akademika. Tetapi juga sebagai bentuk fasilitasi terhadap berbagai kebutuhan mereka, baik dalam hal akademik, sosial, maupun administratif. Fakultas berupaya menciptakan sistem pendampingan yang inklusif agar mahasiswa asing dapat menjalani proses pendidikan secara optimal,” ujar Dr. Amil.

Para mahasiswa internasional yang hadir berasal dari berbagai negara dan merupakan bagian dari komunitas aktif di lingkungan Fakultas Teknik Unhas. Melalui forum ini, mereka dapat menyampaikan langsung berbagai pertanyaan, kendala, dan kebutuhan administratif terkait status keimigrasian mereka.

Kepala Kantor Imigrasi, Abdi Widodo, menekankan pentingnya pemahaman dan kepatuhan terhadap aturan hukum sebagai bagian dari tanggung jawab mahasiswa asing. Ia menjelaskan mekanisme pelaporan, pembaruan izin tinggal, hingga konsekuensi hukum bagi pelanggaran keimigrasian.

“Kepatuhan terhadap ketentuan keimigrasian adalah bentuk tanggung jawab, bukan hanya administratif, tapi juga sosial dan akademik,” jelas Abdi di hadapan peserta forum.

Pihak fakultas menilai kegiatan ini penting sebagai ruang edukasi dan penguatan jejaring antara mahasiswa asing dan lembaga layanan publik. Antusiasme peserta juga menunjukkan perlunya wadah-wadah serupa untuk mendukung keberhasilan studi mahasiswa internasional secara holistik.

Dengan terlaksananya forum ini, diharapkan mahasiswa asing di Fakultas Teknik Unhas semakin memahami hak dan kewajibannya, serta dapat menjalani masa studi dengan rasa aman, nyaman, dan produktif selama berada di Indonesia.